Blog Layout

Cara Mendapatkan Harga Spring Bed Anak Terbaik

Elitespringbed • Agu 30, 2020
Spring bed adalah kasur yang menggunakan material busa dan pegas di dalamnya. Saat ini, harga spring bed anak yang ditawarkan di pasaran memanglah beragam. Namun, agar bisa mendapatkan harga yang terbaik tentu harus mengetahui cara-cara yang bisa dilakukan. Salah satu hal yang perlu dipertimbangkan adalah mengenai kesesuaian antara harga dan kualitas produk yang didapatkan.

Oleh karena itu, sebelum membeli spring bed perlu dilakukan riset terlebih dahulu agar tidak salah pilih. Berikut cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan harga spring bed anak terbaik. Poin-poin yang akan diulas di bawah ini memiliki kaitan terhadap harga dan kualitas produk. Yuk, simak ulasannya.

Tips Mendapatkan Harga Spring Bed Anak Terbaik

Membeli Spring Bed Anak
1. Tentukan Budget
Sebelum membeli spring bed untuk anak perlu ditentukan budget yang disediakan agar sesuai dengan produk dan harga spring bed anak yang ingin dituju. Saat ini, dengan rentang harga Rp1-5 jutaan saja Anda sudah bisa mendapatkan spring bed anak yang berkualitas baik. Jangan khawatir, di rentang harga ini juga sudah banyak merk yang menjual spring bed untuk dua orang anak sekaligus, seperti spring bed model sorong sehingga harga yang ditawarkan juga menjadi lebih terjangkau.

2. Tentukan Ukuran
Pemilihan ukuran spring bed tentu akan memengaruhi harga spring bed anak yang didapat. Maka, sebelum membeli, perlu diketahui ukuran kamar dan ukuran kasur yang tepat untuk anak Anda. Jangan sampai kasur menjadi memenuhi ruangan kamar dan juga terlalu kecil untuk ruang gerak anak saat tidur. Biasanya, berbagai merk kasur menjual kasur anak dari ukuran 90 x 200 cm hingga 160 x 200 cm. Anda bisa mempertimbangkan membeli ukuran 120 x 200 cm sebagai ukuran yang menengah dan nyaman untuk satu anak.

3. Pilih Model dan Motif Spring Bed
Model spring bed yang populer untuk anak-anak salah satunya adalah spring bed sorong. Spring bed sorong menjadi populer karena harganya yang ekonomis dan bisa digunakan sekaligus untuk dua anak. Namun, ada juga model lain, seperti kasur tingkat dan juga kasur satuan biasa. Harga yang ditawarkan pun beragam.

Kemudian, pilih juga motif yang disukai anak-anak. Walaupun akan tertutup sprei, spring bed yang memiliki motif tertentu pasti akan lebih menarik perhatian anak.

4. Pilih Merk dan Penjual yang Terpercaya
Merk yang terpercaya biasanya akan memberikan harga spring bed anak yang sesuai dengan kualitas dan kegunaan produknya, sehingga keawetan produk juga lebih terjamin. Merk yang baik juga biasanya memberikan garansi panjang untuk produknya, seperti 10-15 tahun, juga customer service yang mudah dihubungi. Terkait penjual, Anda dapat meminta rekomendasi dari teman atau beli langsung melalui Official Store merk yang bersangkutan.

5. Manfaatkan Promo
Untuk menghemat pengeluaran, belilah spring bed saat ada promo atau diskon. Tidak ada salahnya jika menunda pembelian terlebih dahulu jika memang belum terlalu dibutuhkan. Beragam merk ternama sering memberikan promo di hari-hari besar, atau bahkan di hari biasanya, salah satunya merk Elite.

Elite Spring Bed menawarkan harga spring bed anak terbaik untuk Anda. Beberapa pilihan kasur anak diantaranya ada model kasur sorong, yaitu Elite Be-Me Series (Moo), Elite Be-Me Series (Sky); dan juga kasur satuan biasa, yaitu Elite Twilight. Ketiga pilihan kasur ini sudah berkelengkapan lengkap yang akan membuat harga menjadi lebih ekonomis dan bisa didapatkan dari harga Rp2-4 jutaan saja.

Tak kalah penting, Elite juga memiliki teknologi Sanitized® pada setiap produk yang kasurnya. Teknologi ini menjadikan kasur lebih cepat kering apabila terkena ompol atau tumpahan cairan lainnya sehingga kasur tetap bersih dan anti-lembab. Kasur juga akan terhindar dari adanya kuman, bakteri, dan jamur secara lebih optimal. Berbagai teknologi lain, seperti pegas dan busa yang berkualitas juga disisipkan ke dalam kasur Elite sehingga menciptakan harga spring bed anak yang punya value for money dengan baik. Segera Cek Koleksi Spring Bed Anak dari Elite di sini!

Artikel Pilihan

bolehkah berhubungan saat hamil
oleh Elitespringbed 01 Jun, 2021
Sebenarnya, bolehkah berhubungan saat hamil? Beberapa ahli dokter kandungan menyatakan bahwa berhubungan intim dengan pasangan ketika hamil justru bisa memberikan banyak manfaat pada ibu dan si kecil, namun hal tersebut masih jadi perdebatan di kalangan masyarakat.
CSR Elite Springbed
oleh Elite Springbed 14 Jan, 2020
Perayaan tahun baru tidak selamanya menggembirakan. Seperti pada awal tahun 2020 ini, beberapa wilayah di Indonesia khususnya Jabodetabek mengalami musibah banjir yang cukup parah.
tidur nyaman
oleh Elite Springbed 23 Apr, 2019
Memilih spring bed nyaman memang nggak mudah. Pastikan dulu sudah membaca 4 tips berikut agar nggak sampai salah memilih, dan yang terpenting, kamu dapat memiliki spring bed yang cocok dan nyaman sesuai kebutuhan.
keluarga Radit
oleh Elite Springbed 22 Apr, 2019
Kalau Elitemate sudah punya rencana beli spring bed baru dalam waktu dekat, kebetulan banget! Pastikan dulu baca 3 hal berikut, supaya bisa dapat spring bed dengan kualitas paling oke.

Events

Elite Springbed Siapkan Promo Heboh di Jakarta Lebaran Fair 2024
oleh Elite Springbed 03 Apr, 2024
Jakarta Lebaran Fair hadir lagi di momen Idul Fitri 2024 ini. Berlangsung dari 3-21 April 2024 di JIEXPO Kemayoran, Elite Springbed tidak ketinggalan untuk ikut serta.
Promo Elite Springbed
oleh Elite Springbed 13 Apr, 2020
Elite spring bed berikan penawaran bunga dan DP 0 persen selama even ini berlangsung. Promo ini untuk pengambilan cicilan selama 6 bulan saja.
Hari Pelanggan Nasional
oleh Elite Springbed 13 Apr, 2020
Menyambut Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas), PT Royal Abadi Sejahtera selaku produsen Elite Springbed, ikut serta dalam memeriahkan kegiatan tersebut.
Postingan Lainnya
Share by: