Blog Layout

5 Cara Membasmi Kutu Kasur Spring Bed, Dijamin Ampuh dan Efektif!

Elitespringbed • Sep 24, 2022

Apakah Anda pernah mengalami gatal-gatal ketika berbaring di atas kasur spring bed? Apakah rasa gatalnya juga dirasakan orang lain yang berbaring di kasur tersebut? Bila iya, bisa jadi gatal tersebut karena digigit kutu kasur alias tungau. Dikarenakan ukurannya sangat kecil maka tak heran bila banyak orang yang tak menyadari kehadiran kutu kasur spring bed yang hinggap di kulit dan menyebabkan gatal-gatal.


cara basmi kutu kasur spring bed dengan insektisida


Cara Basmi Kutu Kasur Spring Bed


Untuk mencegah gatal akibat gigitan kutu kasur spring bed, Anda perlu mengetahui cara-cara membasminya berikut ini yang dijamin efektif, mudah, dan ampuh.


Baca juga: Intip 5 Tips Mudah Atasi Kutu Kasur Spring Bed


1. Jemur Kasur di Bawah Sinar Matahari


Cara pertama untuk membasmi kutu kasur spring bed adalah menjemur kasur di bawah sinar matahari. Sebab, sinar matahari mampu membunuh kutu atau bakteri yang bersarang. Jangan lupa juga untuk menjemur peralatan tidur lainnya, seperti bantal, guling, dan selimut agar juga tidak ada kutu bersarang. Sembari menunggu spring bed dan peralatan tidur yang sedang dijemur, Anda bisa memindahkan beberapa barang yang ada di kamar untuk menghindari terjadinya kutu yang menyebar.


2. Semprot Campuran Minyak Tanah dan Kapur Barus


Membasmi kutu kasur spring bed pun bisa dilakukan dengan menyemprot campuran kapur barus dan minyak tanah. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mencampurkan kedua bahan tersebut dan menyemprotkannya ke area sarang kutu berada.


3. Semprot Insektisida


Cara satu ini terbilang sangat mudah karena Anda hanya perlu membeli insektisida untuk membasmi kutu kasur. Pastikan membelinya dengan racun yang tidak terlalu keras ya agar tidak mengganggu kesehatan tubuh Anda. Jika sudah memiliki insektisidanya, Anda cukup semprotkan ke setiap sisi kasur agar kutu kasur spring bed segera hilang.


4. Semprot Cuka


Selain digunakan sebagai bahan dasar masakan, cuka pun bisa membasmi kutu kasur spring bed. Caranya, masukkan cuka ke dalam botol semprot. Kemudian, semprotkan ke spring bed Anda. Gampang, kan? Cuka pun mudah ditemukan di mana-mana.


5. Semprot Air Garam


Air garam memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah mampu membasmi kutu kasur spring bed. Untuk membuat cairan air garam, Anda cukup melarutkan garam ke dalam air dengan perbandingan 1:1. Kemudian, semprotkan air garam pada area-area yang terkena kutu.


Baca juga: Kutu Kasur Mengganggu? Intip Cara Menghilangkan Kutu Kasur dengan Efektif!


5 cara membasmi kutu kasur spring bed di atas bisa Anda terapkan salah satu atau semuanya. Jika tidak ingin disarangi kutu kasur lagi, bersihkan benda-benda yang ada di kamar secara rutin, khususnya yang sering ditaruh di kasur.


Khusus untuk penggunaan bahan kimia, seperti insektisida, Anda harus berhati-hati, terlebih bila memiliki anak yang masih kecil. Jangan sampai cairan tersebut tersentuh, bahkan tertelan olehnya karena nantinya bukannya kutu kasur yang terbasmi, malah keselamatan anak yang terancam.


Bila melihat kondisi spring bed Anda sudah terlalu banyak kutu yang bersarang maka mau tak mau harus membeli baru. Agar tidak terjadi lagi kutu bersarang, pilihlah spring bed yang sudah menggunakan teknologi yang melindunginya dari kutu kasur, seperti produk keluaran Elite Springbed.


Produsen spring bed ternama di Indonesia ini menyisipkan seluruh produknya dengan teknologi Sanitized. Teknologi mutakhir ini bisa membuat busanya lebih cepat menyerap cairan sehingga spring bed pun terbebas dari kelembaban dan bau apek. Alhasil, spring bed selalu kering dan tidak akan disarangi kutu atau ditumbuhi jamur karena memang kutu dan jamur menyukai tempat lembab. Selain Sanitized, ada pula teknologi Viro Clean yang bisa melindungi spring bed 99,95% aman dari serangan virus berbahaya. Dengan adanya dua teknologi ini, tidur Anda dijamin akan selalu nyaman dan sehat tanpa gangguan kutu kasur spring bed. Mau dapatkan alas tidur nyaman bebas kutu kasur? Cek katalog Elite Springbed untuk melihat berbagai koleksinya!

Artikel Pilihan

bolehkah berhubungan saat hamil
oleh Elitespringbed 01 Jun, 2021
Sebenarnya, bolehkah berhubungan saat hamil? Beberapa ahli dokter kandungan menyatakan bahwa berhubungan intim dengan pasangan ketika hamil justru bisa memberikan banyak manfaat pada ibu dan si kecil, namun hal tersebut masih jadi perdebatan di kalangan masyarakat.
CSR Elite Springbed
oleh Elite Springbed 14 Jan, 2020
Perayaan tahun baru tidak selamanya menggembirakan. Seperti pada awal tahun 2020 ini, beberapa wilayah di Indonesia khususnya Jabodetabek mengalami musibah banjir yang cukup parah.
tidur nyaman
oleh Elite Springbed 23 Apr, 2019
Memilih spring bed nyaman memang nggak mudah. Pastikan dulu sudah membaca 4 tips berikut agar nggak sampai salah memilih, dan yang terpenting, kamu dapat memiliki spring bed yang cocok dan nyaman sesuai kebutuhan.
keluarga Radit
oleh Elite Springbed 22 Apr, 2019
Kalau Elitemate sudah punya rencana beli spring bed baru dalam waktu dekat, kebetulan banget! Pastikan dulu baca 3 hal berikut, supaya bisa dapat spring bed dengan kualitas paling oke.

Events

Elite Springbed Siapkan Promo Heboh di Jakarta Lebaran Fair 2024
oleh Elite Springbed 03 Apr, 2024
Jakarta Lebaran Fair hadir lagi di momen Idul Fitri 2024 ini. Berlangsung dari 3-21 April 2024 di JIEXPO Kemayoran, Elite Springbed tidak ketinggalan untuk ikut serta.
Promo Elite Springbed
oleh Elite Springbed 13 Apr, 2020
Elite spring bed berikan penawaran bunga dan DP 0 persen selama even ini berlangsung. Promo ini untuk pengambilan cicilan selama 6 bulan saja.
Hari Pelanggan Nasional
oleh Elite Springbed 13 Apr, 2020
Menyambut Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas), PT Royal Abadi Sejahtera selaku produsen Elite Springbed, ikut serta dalam memeriahkan kegiatan tersebut.
Postingan Lainnya
Share by: